/ /
Post Berita
/

Dekan FISIP Widyatama Apresiasi Prestasi Mahasiswa & Dosen FISIP yang Raih Juara di Festival MBKM Widyatama

BANDUNG, FISIP WIDYATAMA.AC.ID – Sahabat FISIP, menanggapi prestasi yang diraih dua mahasiswa dan seorang dosen FISIP dalam acara “Festival Merdeka Belajar Kampus merdeka Universitas Widyatama” yang diselengarakan baru baru ini, Dekan FISIP Dr. Soni A. Nulhaqim, S.Sos.,M.Si menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada para pemenang.

Dekan FISIP Soni A. Nulhaqim mengucapkan selamat, sukses dan inspiratif bagi figur sivitas akademika FISIP yang telah meraih juara dalam Festival MBKM dilingkungan Universitas Widyatama yang diumukan tanggal 25 Agustus 2021. Kenmada Widjajanto, S.Sos.M.Ikom dosen Prodi Produksi FTV sebagai juara 2 kategori dosen yang belum melaksanakan MBKM, Meysa mahasiswa Prodi Perpustakaan dan Sains informasi sebagai juara 2 serta Dhiya Fauziyyah, Mahasiswa Produksi FTV sebagai juara 3 dalam kategori mahasiswa yang belum melaksanakan MBKM. Penghargaan tersebut sebagai pemotivasi untuk terus berkreasi, berinovasi yang berbuah rekognisi.

Lebih lanjut, Pak Soni demikian panggilan akrabnya mengemukakan, Kenmada mengangkat gagasan MBKM serta proses kreasinya dalam mengintegrasikan kegiatan kemahasiswaan di FTV Channel dengan kegiatan mata kuliah yang diajarkannya. Meysa dan Dhiya mengungkapkan gagasan akan keiikutsertaan program MBKM yang telah dirancang oleh program studi dan saat ini terlibat dalam Pengabdian Kepada Masyarakat dan proyek independen dari dosennya. Kedua mahasiswa tersebut berada semester 3, namun sangat antusias ikut serta dan gagasannya dalam program MBKMnya yang akan dilaksanakan pada semester 6.

Ketua Panitia Festival MBKM Widyatama, Dr. M. Rozahi Istambul, S.Kom. M.T. menyampaikan bahwa kategori yang dilombakan adalah Ketegori Prodi yang telah melaksanakan MBKM, Kategori Dosen ada 2 yaitu kategori dosen yang telah dan belum melaksanakan serta kategori mahasiswa yaitu yang telah dan belum melaksanakan. Kriteria Penilaian dilihat dari aspek Ada Relaksasi Kurikulum; Ada Kegiatan hak belajar di luar Prodi atau Fakultas atau Perguruan Tinggi ; Logika komponen kegiatan di luar kampus: input, proses, output; Logika sistem rekognisi; Totalitas keutuhan karya: deskripsi, narasi, visualisasi; Abstraksi produk MBKM (Rantai konotatif) meliputi * Deskripsi: ungkapan dan idiom * Narasi: lugas, natural, singkat, padat * Visualisasi: menarik, ekspresif dan futuristik.

Festival MBKM :
• Merupakan wujud perwakilan dari Program Studi, Dosen, dan Mahasiswa dalam menyajikan impelementasi pola pembelajaran Merdeka Belajar Kampus Merdeka
• Program Studi akan memberikan berbagai fasilitas dan kemudahan dalam merekayasa proses pembelajaran dalam kurikulum sesuai dengan peminatan Mahasiswa
• Dosen akan lebih banyak kesempatan dan variasi dalam menuangkan ide agar Mahasiswa lebih kreatif dan berkompeten
• Mahasiswa mendapat suasana pembelajaran terbaru dalam memperoleh pengalaman peminatan dan bekal kehidupan setelah menyelesaikan studinya

Selamat untuk para pemenang, viva FISIP Widyatama. ***Redaksi